Ratusan Petani Hadiri RAT Amanah

Oleh : Parmansyah,S.Pt,MMA

Agus Salim MuharriqHari Sabtu Tanggal 30 Maret bertempat di Gedung Rotan Polis Wonomulyo diadakan Rapat Anggota Tahunan (RAT).  Puskoptan Amanah. Sebagai Koperasi Sekunder, peserta yang hadir adalah anggota dari masing perwakilan koperasi primer yaitu KSU Amanah, Koperasi Bina Agro Usaha Kakao Mapilli, Koperasi Kakao Sejahtera Luyo, Koperasi Lita’ Pembolongan Tutar, Koperasi Mitra Agrobisnis Kakao Tapango, Koperasi Siamasei Galung Lombok, Koperasi Poleonro Campalagian, Koperasi Amal Bakti Mandiri Anreapi, Koperasi Sambulo-bulo Bulo serta yang paling bungsu Koperasi Asy-Syifa Mambi Kab. Mamasa.

Acara dibuka diawali dengan menyanyikan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya oleh seluruh peserta RAT. Selanjutnya, acara dilanjutkan dengan laporan pertanggungjawaban dari pengurus Amanah selama periode 2012.  Dalam laporannya, Ketua Puskoptan Amanah, Hassani, S.Pt, menyampaikan bahwa pada RAT kali ini Koperasi telah mebukukan SHU sebesar Rp 32.393.701,-  dengan total asset senilai Rp 1.736.551.146,-

RAT ini dihadiri hampir 500 orang anggota koperasi, hadir pula  Drs. Hamzah dari Dinas Koperindag Kab. Polewali Mandar, Faisal, SP  dari Dishutbun Kab. Polewali Mandar, Peni Agustiyanto mewakili VECO Indonesia, dan Ir. Rauf, MMA dan Ir. Muh. Akil beserta jajarannya mewakili LSM.WASIAT. dan semua Ketua Koperasi Primer yang berafiliasi ke Puskoptan Amanah.

Bapak Drs. Hamzah membuka secara resmi RAT ini dan menyampaikan beberapa hal tentang UU Koperasi yang baru (UU No 17 Tahun 2012). “Ke depan koperasi-koperasi yang tergabung di Puskoptan Amanah diharapkan mampu menyesuaikan dengan Undang – Undang tersebut.” kata Drs. Hamzah dalam sambutannya. Sedangkan, Bapak Faisal, SP, mewakili Kepala Dinas Perkebunan dan Kehutanan, mengharapkan agar anggota Puskoptan Amanah yang kesemuanya adalah petani agar bersungguh-sungguh menerapkan praktek perkebunan yang baik untuk meningkatkan mutu dan produksi tanamannya.

Setelah break istirahat, acara diisi dengan Kuliah Motivasi Bisnis oleh Ust. Agussalim Muharriq. Dalam arahannya Ust.Agussalim menyampaikan 4 (empat) poin penting dalam menuju keberhasilan sebuah bisnis, yaitu :

  1. Perubahan pola pikir,
  2. Penyusunan perencanaan,
  3. Implementasi Perencanaan,
  4. Tawakkal.

Beberapa anggota yang beruntung pada hari itu, berhasil mendapatkan cinderamata dari Puskoptan Amanah dalam penarikan undian berhadiah yang diselenggarakan. Demikian pula kepada beberapa perwakilan anggota koperasi kecamatan yang terpilih sebagai anggota teladan di masing – masing koperasinya. Acara RAT Amanah akhirnya ditutup dengan Peresmian kantor baru Amanah yang terletak di Jl.Brawijaya No.5 Kec. Wonomulyo Kab. Polman.

(Penulis adalah  Badan Pendiri LSM. Wasiat)

Silakan Tinggalkan Komentar